Senin, 09 April 2012

pisang dapat menghindari penggumpalan darah di otak

PISANG dikenal kaya kalium dan diketahui mampu mencegah stroke. Namun, penelitian terbaru menemukan bahwa makan tiga buah pisang dalam satu hari menjaga peredaran darah dalam otak menjadi lebih baik.
Mereka mengatakan, bahwa memiliki satu buah pisang untuk sarapan, makan siang dan satu untuk di malam hari akan memberikan cukup kalium sehingga mengurangi kemungkinan menderita penggumpalan darah di otak sekira 21 persen. Penggumpalan darah dalam otak itu sendiri merupakan salah satu penyebab stroke.
Meskipun beberapa studi sebelumnya telah menyarankan pisang penting untuk mengendalikan tekanan darah dan mencegah stroke, hasilnya tidak selalu konsisten.
Dalam penelitian terbaru, para ilmuwan menganalisis data dari 11 studi yang berbeda dan mengumpulkan hasil secara keseluruhan. Mereka menemukan asupan kalium harian sekira 1.600 mg, kurang dari separuh jumlah harian yang direkomendasikan Inggris untuk dewasa 3.500 mg, sudah cukup untuk menurunkan risiko stroke lebih dari seperlima.
Pisang rata-rata mengandung sekitar 500 miligram potasium yang membantu menurunkan tekanan darah dan mengontrol keseimbangan cairan dalam tubuh. Terlalu sedikit kalium dapat menyebabkan mual, denyut jantung tidak teratur, dan diare.
Seperti dilansir Times of India, peneliti dari University of Warwick dan University of Naples mengatakan, “Asupan potasium di kebanyakan negara jauh di bawah jumlah harian yang direkomendasikan.”
Tetapi jika konsumen makan makanan yang lebih kaya potasium dan mengurangi asupan garam mereka, angka kematian tahunan global dari stroke dapat terpangkas sebanyak lebih dari satu juta orang per tahun. Studi ini telah dipublikasikan dalam “Journal of American College of Cardiology”.

2 komentar:

blognya anak IPA.4 mengatakan...

bagus oh.,.,.

SEFTA FRANALA mengatakan...

sip

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews